Fakta Albus Dumbledore Karakter Misterius di Harry Potter

Who are the Dumbledores? | Wizarding World

Untuk para pecinta Harry Potter, Albus Dumbledore jelas begitu dikenal dan juga digemari. Sebagai salah satu kepala sekolah Hogwarts, Albus Dumbledore diyakini sebagai salah satu penyihir terkuat di dunia sampai ditakuti oleh Voldemort.

Meskipun pada film yang berjudul Harry Potter and the Half-Blood Prince, Albus Dumbledore sudah meniggal di tangan Severus Snape, anda dapat melihat karakternya kembali pada film spin-off Fantastic Beast.

Terlebih lagi, judul film yang ketiganya merupakan The Secret of Dumbledore, sehingga anda dapat mengetahui lebih banyak fakta menarik mengenai Albus Dumbledore.

Berikut ini ada beberapa fakta menarik tentang Albus Dumbledore yang merupakan salah satu karakter yang paling misterius di sepanjang series.

  1. Dimainkan oleh sejumlah Aktor terkenal

Sebelum membahas mengenai karakter Albus Dumbledore, akan ada pembahasan lebih dulu tentang pemerannya di dalam film.

Paling tidak terdapat 3 orang aktor terkenal yang sudah memainkan peran Albus Dumberdore, baik untuk film Harry Potter dan juga Fantastic Beast. Yang memerankan karakter Albus Dumbledore pertama adalah Richard Harris.

Pada mulanya Harris pernah memberikan penolakan pada peran tersebut karena merasa kesehatannya mulai menurun.

Namun, cucu perempuannya adalah penikmat karya tersebut sampai pada akhirnya Harris menerima tawaran tersebut. Namun sayangnya, Harris meninggal duni sesudah film Harry Potter and the Chamber of Secrets.

  1. Pernah Mengajar sebagai Guru di sekolah sihir Hogwarts

Sebelum menjadi seorang kepala sekolah pada tahun 1970 an, diketahui Albus Dumbledore sembat memberikan pelajaran juga di sekolah sihir Hogwarts.

Albus Dumbledore dikenal cukup ahli dalam bidang Charms atau mantra dan juga Transfiguration atau transfigurasi.

Beberapa bulan sesudah Albus Dumbledore lulus sebagai seoramg murid, dia kembali ke Hogwarts sebagai profesor Defends Against the Dark Arts atau Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam.

Akan tetapi sesudah berjumpa dengan seorang Auror yang memiliki nama Torquil Traverse, Albus Dumbledore dilarang untuk memberikan pelajaran tersebut kemudian berubah menjadi profesor Transfigurasi.

  1. Memiliki kejadian di Masa Lalu yang Kelam

Hal tersebut bermula dengan kematian sang ibu karena adik wanita Albus Dumbledore yang bernama Ariana, yang tidak dapat mengkontrol kemampuan sihirnya.

Selanjutnya, terdapat kejadian penyiksaan terhadap muggle (manusia yang bukan penyihir) kepada adik wanitanya, karena dirinya merupakan seorang penyihir.

Hal itu menjadikan ayah Albus Dumbledore yang bernama Percival, melakukan balas dendam kepada para muggle tersebut.

Karena hal tersebut sang ayah harus dipenjara di Azkaban sampai meninggal dunia karena memberikan ilmu sihir ke muggle.

  1. Memperoleh gelar Order of Merlin karena berhasil Mengalahkan Grindelwald

Sebagai seorang penyihir yang kuat, wajar saja apabila Albus Dumbledore mempunyai banyak gelar dan juga penghargaan.

Salah satu yang paling sangat berkesan pasti saja Order of Merlin. Penghargaan yang satu ini diberikan karena Albus Dumbledore sukses menghabisi Gellert Grindelwald.

  1. Memiliki Perasaan Kepada Grindelwald

Mungkin fakta yang satu ini tidak banyak diketahui oleh banyak penggemar. Albus Dumbledore merupakan salah satu karakter gay pada franchise Harry Potter dan juga hal tersebut sudah dikonfirmasi langsung oleh JK Rowling.

Apabila hal tersebut tidak ditunjukkan dalam film film Harry Potter, anda akan melihat seksualitas Dumbledore lebih dalam lagi pada film Fantastic Beast. Siapakah orang yang dia cintai? Tidak lain dan tidak bukan adalah Gellert Grindelwald.